Saturday, December 17, 2011

Fungsi PHP

PHP merupakan singkatan dari ” Hypertext Preprocessor”, PHP adalah sebuah bahasa scripting yang terpasang pada HTML. Sebagian besar sintaksnya mirip dengan bahasa pemrograman C, Java, asp dan Perl, ditambah beberapa fungsi PHP yang spesifik dan mudah dimengerti. Sejarah PHP, awalnya PHP merupakan kependekan dari Personal Home Page (situs personal) dan PHP itu sendiri pertama kali di buat oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995, dan pada saat PHP masih bernama FI (Form Interpreter), yang wujudnya berupa sekumpulan sript yng digunakan untuk mengolah data form dari web Dan selanjutnya Rasmus merilis kode sumber tersebut untuk umum dan menamakannya PHP nah begitu sejarahnya.. disini dulu yah ceritanya.


cara kerja dari PHP secara gambar adalah sebagi berikut :

Dalam cara kerjanya PHP, yaitu pertama client web browser atau pengguna memakai komputer kemudian pengguna tersebut menjalankan file PHP itu di web browser atau yang biasa di sebut Browser saja dan kemudian File PHP itu di kirim ke web server, Web server mengirimkannya lagike Engine PHP atau mesin PHP dan di dalam mesin PHP itu diproses dan setelah diproses oleh mesin PHP maka akan berbentuk file HTML, dan file HTML ini akan di kirimkan ke web server dan web server.
Ini merupakan cara kerja PHP yang saya ketahui .

http://komunitaskita.net/apa-itu-php/

fungsi-fungsi PHP yang wajib diketahui
  1. Koneksi dan Menutup Koneksi ke Server MySQL
    • mysql_connect
      • Membuka koneksi ke database MySQL
    • mysql_pconnect
      • Membuka koneksi ke database MySQL secara persisten
    • mysql_select_db
      • Memilih database yang akan digunakan setelah koneksi terbuka
    • mysql_close
      • Memutus koneksi database
    • mysql_change_user
      • Mengganti nama pemakai dan password pada koneksi yang sedang aktif
  2. Membuat dan Menghapus Database
    • mysql_create_db
      • Membuat sebuah database
    • mysql_drop_db
      • Menghapus sebuah database
  3. Melakukan Query
    • mysql_db_query
      • mengeksekusi perintah SQL untuk melakukan query pada server yang disebutkan
    • mysql_query
      • Mengeksekusi perintah SQL untuk melakukan query pada database yang telah dipilih
  4. Memanipulasi Hasil Query
    • mysql_fetch_array
      • Mengambil sebuah baris dari hasil query sebagai sebuah array assosiatif
    • mysql_result
      • Memberikan data hasil query
    • mysql_fetch_row
      • Menghasilkan informasi jumlah record yang diproses
    • mysql_affected_rows
      • Menghasilkan baris atau record dalam array enumerated
    • mysql_num_rows
      • Memberikan informasi jumlah record/baris
    • mysql_fetch_field
      • Menghasilkan objek informasi kolom
    • mysql_fetch_lengths
      • Menghasilkan panjang setiap output dari hasil query
    • mysql_fetch_object
      • Menghasilkan sebuah baris/row sebagai objek
    • mysql_field_name
      • Mengambil nama field
    • mysql_field_len
      • Menghasilkan panjang field
    • mysql_field_seek
      • Memposisikan pointer pada suatu field yang disebutkan
    • mysql_field_type
      • Menghasilkan type field
    • mysql_field_flags
      • Menghasilkan flag berasosiasi dengan field yang dispesifikasikan
    • mysql_insert_id
      • Menghasilkan id dari operasi insert sebelumnya
    • mysql_data_seek
      • Menggerakkan pointer hasil internal
    • mysql_free_result
      • Membersihkan/menghapus memory hasil
  5. Memanipulasi Kesalahan
    • mysql_errno
      • Menghasilkan kode/nilai error suatu perintah
    • mysql_error
      • Menghasilkan teks error

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes